Polsek Malinau Utara Melaksanakan Patroli Dialogis Guna Ciptakan Rasa Aman Dan Nyaman Bagi Masyarakat Kecamatan Malinau Utara

Polda Kaltim – Polsek Malinau Utara – Lebaran sebentar lagi akan tiba aktifitas masyarakat semakin meningkat baik siang maupun malam hari. Dalam rangka menjaga kamtibmas yang kondusif di wilayah kecamatan Malinau Utara menjelang lebaran, Polsek Malinau Utara tingkatkan tingkatkan patroli dialogis di wilayah hukumnya seperti yang dilakukan regu jaga tadi tadi malam Kamis 22 juni 2017 laksanakan patroli dialogis ke seluruh Desa.

Kapolres Malinau AKBP Wiwin Firta Y.A.P., S.I.K melalui Kapolsek Malinau Utara AKP B. Sinmanjuntak menyampaikan bahwa patroli dialogis merupakan patroli yang sangat efektif karena disamping ada kehadiran polisi ke desa, juga bisa mengetahui permasalahan – permasalahan yang ada di masyarakat, sehingga permasalahan sekecil apapun dapat diketahui dan dengan secepat mungkin dapat ditindak lanjuti.

Dengan kehadiran polisi di tengah tengah masyarakat, masyarakat akan lebih terbuka untuk menyampaikan permasalahan yang ada di lingkungannya kepada polisi, sehingga situasi yang kondusif dapat terjaga.

Santun Siboro

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *