Dalam arahannya Kapolres Malinau AKBP Bestari H Harahap S.I.K M.T selaku Inspektur Upacara membacakan amanat dari Kepala Korps Lalu Lintas Polri

HUMAS POLRES MALIANU – Dalam rangka Operasi Kepolisian dengan sandi “Operasi Patuh Kayan Tahun 2018”, Polres Malinau melaksanakan Apel Gelar Paukan Operasi Patuh Kayan Tahun 2018 di halaman Mako Polres Malinau , Kamis (26/04/2018) pukul 07:30) wita.

Bertempat dihalaman Polres Malinau, Apel gelar pasukan tersebut dilaksanakan, adapun peserta apel dari personil Polres Malinau, Brimob Subden 4 Detasemen C Malinau, Kodim 0910 Malinau, Dishub Malinau dan Satpol PP Kabupaten Malinau.

Operasi Patuh Kayan Tahun 2018 tersebut berjalan selama 14 hari terhitung dari 26 Maret 2018 sampai dengan 9 Maret 2018, dengan ditandai pemasangan pita tanda operasi oleh Kapolres Malinau AKBP Bestari H Harahap S.I.K M.T selaku inspektur upacara kepada perwakilan pemasangan tanda pita yaitu dari Personil Sat Lantas Polres Malinau, Kodim 0910 Malinau, dan Dishub Kabupaten Malinau.

Dalam arahannya Kapolres Malinau AKBP Bestari H Harahap S.I.K M.T selaku Inspektur Upacara membacakan amanat dari Kepala Korps Lalu Lintas Polri, Lalu lintas merupakan urat nadi perekonomian suatu negara, oleh sebab itu pemeliharaan Kamseltibcarlantas sangatlah penting dalam menunjang kehidupan berbangsa dan bernegara. Maka keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelencaran berlalu lintas merupakan suatu cermin keberhasilan dari pembangunan peredaban modern. Oleh sebab itu Polri khususnya Polantas bersama Stakeholder dan pemerintah bertanggung jawab untuk meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat sesuai dengan yang diamanatkan.

Setelah selesai membacakan amanat dari Kepala Korps Lalu Lintas Polri Kapolres Malinau AKBP Bestari H Harahap S.I.K M.T menambahkan “Kita wujudkan Kabupaten Malinau ini sebagai Kabupaten yang patuh kepada hukum, bersama instansi terkait semoga dengan di adakannya Operasi Keselamatan Mahakam Tahun 2018 ini dapat menyadarkan masyarakat untuk menaati peraturan yang berlaku saat berkendara,”jelas Kapolres Malinau AKBP Bestari H Harahap S.I.K M.T .

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *