Tingkatkan Kebugaran dan Jalin Kekompakan, Polres Malinau Gelar Olahraga Bersama

Malinau – Didalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat, hal tersebut merupakan syarat mutlak setiap anggota Polri dalam mengemban tugas sehari-hari untuk melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat.

Untuk itu, usai melaksanaan kegiatan rutin apel pagi, Kepolisian Resor (Polres) Malinau melaksanakan kegiatan olahraga pagi bersama yang sudah menjadi kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap hari Jum’at yang didahului dengan perengangan ditempat dan dilanjutkan lari keluar Mapolres Malinau mengelilingi Lapangan Arena Pro Sehat Pelangi Intimung, Kabupaten Malinau, Jum’at (23/6).

Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Malinau AKBP Andreas Deddy Wijaya, S.I.K., saat memimpin pelaksanaan apel pagi ini menerangkan olahraga hari Jum’at pagi merupakan program kegiatan rutin setiap satu minggu tersebut bertujuan untuk menjaga kesehatan dan menjaga kestabilan tubuh para personel Polres Malinau dalam melaksanakan tugas.

“Nikmat sehat itu mahal, untuk itu agar kita memperoleh kesehatan jasmani yang prima mari kita jaga kesehatan dengan rutin berolahraga guna memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat khususnya diwilayah kita ini Kabupaten Malinau,” ucap Andreas

Dengan dilaksanakan kegiatan olahraga bersama tersebut, diharapkan dapat meningkatkan kesadaran seluruh personel bahwa olahraga sangatlah bermanfaat bagi kesehatan. Di samping itu diharapkan dapat menumbuhkan semangat jiwa seluruh personel Polres Malinau dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab.

“Didalam tubuh yang kuat dan sehat maka pelaksanaan tugaspun dapat dilaksanakan secara maksimal. Apabila semua anggota Polri sehat jasmani dan rohaninya, maka tugas yang diemban sehari-hari dalam rangka melayani masyarakat dapat dilaksanakan secara maksimal. Semoga melalui olahraga ini mampu membangun kebersamaan, soliditas dan semangat diantara semua personel Polres Malinau,” pungkasnya

Kegiatan olahraga dimulai setelah pelaksanaan apel pagi yang diikuti oleh seluruh personel, baik Perwira, Bintara dan ASN di Polres Malinau.

#Agg

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *