Malinau – Kepolisian Resor (Polres) Malinau melalui personel jajaran Kepolisian Sektor (Polsek) Kayan Hulu dikerahkan untuk membantu evakuasi korban banjir yang melanda di dua Desa di Kecamatan Kayan Hilir, Kabupaten Malinau.
Musibah banjir yang merendam permukiman warga di dua Desa di Kecamatan Kayan Hilir yakni Desa Long Sule dan Desa Long Pipa ini, disebabkan meluapnya air Sungai Kayan dan Sungai Long Sule akibat curah hujan yang cukup tinggi yang terjadi sejak Selasa (14/5/2024) malam hingga Rabu (15/5/2024) pagi.
Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Malinau AKBP Heru Eko Wibowo, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Kayan Hulu IPDA Marsuki, S.H., menerangkan bahwa, akibat terjadinya musibah banjir tersebut seluruh personel jajaran Polsek Kayan Hulu dikerahkan untuk sigap dalam membantu masyarakat yang terdampak bencana alam.
“Terjadinya banjir karena curah hujan yang cukup tinggi sehingga debit air Sungai Kayan dan Sungai Long Sule meluap dan merendam Desa Long Sule dan Desa Long Pipa di Kecamatan Kayan Hilir. Para personel Polsek Kayan Hulu dikerahkan membantu mengevakuasi korban yang terkena bencana banjir, termasuk mengamankan barang-barang warga. Dalam kegiatan ini juga bersinergi dengan pihak terkait,” terang Kapolsek Kayan Hulu pada Kamis (16/5/2024).
Lanjutnya, musibah banjir yang terjadi di Desa Long Sule dan Desa Long Pipa, Kecamatan Kayan Hilir tersebut berdampak merendam fasilitas umum dan sosial, permukiman, jalan dan jembatan hingga fasilitas pendidikan.
“Dampak dari musibah banjir tersebut, permukiman warga, fasilitas umum, sosial, jalan dan jembatan hingga fasilitas pendidikan ikut terendam, laporan korban jiwa nihil. Pada Rabu siang, banjir perlahan surut,” pungkasnya
Ditambahkan Kapolsek Kayan Hulu, kegiatan kemanusiaan yang dilakukan personelnya tersebut merupakan sebagai bukti nyata bahwa Polri siap dan sigap dalam membantu masyarakat kapanpun dan dimanapun.
“Salah satu kewajiban Polri adalah membantu masyarakat kapanpun dan dimanapun berada. Saat ini personel kami ikut membantu warga masyarakat yang tengah bersih-bersih rumah warga di wilayah kami sebagai bentuk kehadiran Polri ditengah masyarakat,” tutupnya.
#HmsResMal #Agg