Malinau – Satsamapta Polres Malinau berikan materi Pengendalian Massa (Dalmas) kepada Siswa Pendidikan Pembentukan Bintara (Diktuba) Polri Angkatan 51 Gelombang I Tahun 2024 Sekolah Polisi Negara (SPN) Polda Kaltara yang sedang melaksanakan Latihan Kerja (Latja) di Polres Malinau. Pelatihan ini merupakan bagian dari program pendidikan dan pelatihan yang wajib diikuti oleh para Siswa Diktuba Polri SPN Polda Kaltara untuk mempersiapkan mereka menjadi polisi yang profesional dan terlatih, Selasa (11/06).
Selama pelatihan, para siswa diajarkan berbagai teknik pengendalian massa, termasuk formasi Dalmas, penggunaan peralatan Dalmas dan strategi penanganan situasi kerusuhan.
Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Malinau AKBP Heru Eko Wibowo, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kabag SDM Polres Malinau AKP Basuki Suwito, S.H., saat mengikuti langsung pemberian materi Dalmas didampingi para Pengasuh SPN Polda Kaltara siang ini menerangkan bahwa kegiatan tersebut merupakan bagian dari proses pembelajaran pada saat Latja para Siswa Diktuba Polri SPN Polda Kaltara sebelum dilantik menjadi anggota Polri. Materi dalam kegiatan ini juga merupakan bekal untuk pelaksanaan tugas para Siswa yang nantinya setelah dilantik menjadi anggota Polri.
Instruktur pelatihan yang dipimpin oleh Kanit Dalmas Polres Malinau BRIPKA Frans Reno didampingi pengasuh dari SPN Polda Kaltara memberikan materi secara teori dan praktik. Para siswa juga diajak untuk melakukan simulasi penanganan situasi kerusuhan agar dapat merasakan kondisi sebenarnya di lapangan.
Pelatihan Dalmas di Polres Malinau ini merupakan bagian dari serangkaian program pelatihan yang dirancang untuk membekali para siswa Latja SPN Polda Kaltara dengan berbagai keterampilan kepolisian. Selain Dalmas, para siswa juga akan mengikuti pelatihan lain seperti penanganan tindak kriminal, patroli, dan pelayanan masyarakat.
Dengan pelatihan yang komprehensif ini, diharapkan para siswa Latja SPN Polda Kaltara dapat menjadi polisi yang siap menghadapi berbagai tantangan di lapangan dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
#HmsResMal #Ajk