Jalin Silaturahmi Dengan Masyarakat, Bhabinkamtibmas Polres Malinau Giatkan Patroli Dialogis Dengan Humanis

Malinau – Dalam rangka meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Kepolisian Resor (Polres) Malinau melalui jajaran Bhabinkamtibmas melaksanakan kegiatan patroli sambang di sejumlah wilayah di Kabupaten Malinau. Patroli ini bertujuan untuk menyerap aspirasi, saran, dan masukan dari masyarakat terkait upaya menjaga Kamtibmas di wilayah Hukum Polres Malinau, Selasa (06/08).

Bhabinkamtibmas mengunjungi beberapa titik yang dinilai rawan tindak kriminalitas maupun permasalahan sosial. Selain itu, Bhabinkamtibmas juga berinteraksi langsung dengan warga, mendengarkan keluhan, serta memberikan edukasi terkait pentingnya peran serta masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan.

Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Malinau AKBP Heru Eko Wibowo, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kasat Binmas Polres Malinau IPTU Maruli Gultom menyatakan bahwa kegiatan patroli sambang ini merupakan salah satu upaya proaktif dari Polres Malinau untuk mendekatkan diri kepada masyarakat. “Kami berharap, melalui dialog langsung dengan warga, kami dapat memahami kebutuhan dan kekhawatiran mereka. Hal ini juga sebagai wujud nyata kehadiran polisi di tengah masyarakat,” ujarnya.

Dalam patroli tersebut, warga menyampaikan beberapa isu yang menjadi perhatian, seperti masalah pencurian, penyalahgunaan narkoba, dan kenakalan remaja. Bhabinkamtibmas juga memberikan beberapa solusi serta mengajak masyarakat untuk bersama-sama aktif dalam menjaga keamanan lingkungan, seperti melalui ronda malam dan pelaporan kejadian mencurigakan.

Warga mengapresiasi kegiatan ini dan berharap agar patroli sambang dapat rutin dilakukan. “Kami merasa lebih aman dengan adanya kegiatan seperti ini. Kami juga bisa langsung menyampaikan masalah yang kami hadapi kepada pihak kepolisian,” ujar salah satu warga.

Kegiatan patroli sambang ini diharapkan dapat terus meningkatkan sinergi antara polisi dan masyarakat dalam mewujudkan situasi Kamtibmas yang kondusif di Kabupaten Malinau.

#HmsResMal #Ajk

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *