Jamin Keamanan, Polres Malinau Bekerjasama Dengan Pihak Terkait Berikan Pengamanan Pada Perayaan IRAU Ke-11 dan HUT Ke-25 Kabupaten Malinau

Malinau – Wakil Kepala Kepolisian Resor (Wakapolres) Malinau KOMPOL Satya Chusnur Ramadhana, S.H., memimpin pengamanan rangkaian perayaan IRAU Ke-11 dan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-25 Kabupaten Malinau yang berlangsung di Panggung Kesenian Padan Liu Burung. Acara yang digelar ini menjadi pusat perhatian masyarakat, mengingat IRAU adalah sebuah pesta rakyat yang dikemas dalam sejumlah pertunjukan seni dan budaya yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Malinau, dengan melibatkan berbagai elemen masyarakat, Rabu (23/10) Malam.

Perayaan yang juga menandai 25 tahun berdirinya Kabupaten Malinau ini dihadiri oleh ribuan warga yang antusias menikmati berbagai penampilan seni dan budaya khas daerah. Sebagai langkah antisipasi untuk menjaga keamanan dan ketertiban, Wakapolres Malinau bersama jajaran berikan pengamanan ketat di sekitar lokasi acara.

Dalam arahannya, Wakapolres menyatakan bahwa pihak kepolisian akan berkomitmen untuk menjaga kelancaran seluruh rangkaian acara hingga selesai. “Kami bekerja sama dengan berbagai pihak untuk memastikan bahwa perayaan ini berjalan dengan aman dan tertib. Semua personel sudah ditempatkan di titik-titik strategis untuk mengantisipasi potensi gangguan,” ujarnya.

Selain pengamanan fisik, Personel Polres Malinau juga melakukan patroli rutin di area sekitar Panggung Kesenian Padan Liu Burung dan pengaturan lalu lintas guna mengawasi dan meminimalkan potensi kemacetan. Hal ini dilakukan untuk memberikan kenyamanan bagi Masyarakat yang hadir.

Perayaan IRAU dan HUT Kabupaten Malinau kali ini menghadirkan berbagai kegiatan, termasuk pentas seni budaya, kuliner khas, pameran produk lokal hingga penampilan dari sejumlah Artis ibu kota yang menjadi daya tarik bagi Masyarakat Kabupaten Malinau.

Dengan pengamanan ketat yang diterapkan, diharapkan seluruh rangkaian perayaan dapat berlangsung dengan aman dan damai, serta memberikan kesan positif bagi masyarakat Malinau maupun para pengunjung yang hadir.

#Ajk

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *