Patroli dan Sambnag Ke Masyarakat Berikan Himbauan mengenai Paham Radikal

Malinau – Operasi Bina Waspada Kayan 2021, Polres Malinau melakukan penyuluhan anti paham Radikal kepada masyarakat di daerah Desa Malinau hulu dan di Terminal Malinau, Rabu (25/08/2021).

Dalam kegiatan tersebut personel Satgas Preemtif dan Satgas Samapta Polres Malinau mengimbau agar masyarakat tidak terpengaruh dengan paham-paham radikal serta terus menjaga kamtibmas di Kabupaten Malinau.

Kapolres Malinau AKBP Reza pahlevi S.I.K mengatakan bahwa tujuan dilaksanakannya Operasi ini adalah untuk menangkal atau mencegah paham radikal serta meningkatkan rasa toleransi antar agama atau masyarakat.

“Operasi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman tentang bahaya paham radikal, yang dapat memecah belah rasa kesatuan. Serta juga untuk meningkatkan rasa toleransi antar sesama,” ujar Kapolres.

Masyarakat diminta agar selalu waspada dan apabila menemukan oknum masyarakat yang menganut paham radikal agar langsung melapor ke Polres.

“Kami mengimbau kepada masyarakat agar selalu waspada terhadap paham radikal dan apabila menemukan oknum masyarakat yang menganut dan berusaha menyebarkan paham radikal agar langsung melapor ke Polres Malinau,” ujar Kapolres

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *